Pelatih Semen Padang Syafrianto Rusli menyatakan siap adu strategi dengan aritek TIRA Persikabo (TR-Kabo) Rahmad Darmawan dalam pertandingan tunda pekan keempat Liga 1 2019 di Stadion H Agus Salim, Senin 08 Juli 2019 sore WIB.
Syafrianto mengutarakan, Rahmad merupakan sosok pelatih yang piawai dalam meracik tim. Ia merujuk dari performa TR-Kabo yang hingga kini belum mendapatkan kekalahan. Selain memberikan kekalahan pertama bagi tim tamu, Syafrianto juga ingin memutus catatan tak pernah menang setiap Semen Padang bermain di kandang musim ini.
Syafrianto menambahkan, ia sudah berbicara dengan pemain mengenai pertandingan ini. Ia mengingatkan anak asuhnya agar berkonsentrasi sepanjang 90 menit, karena TR-Kabo mengandalkan permainan kolektif.
Sementara itu, Rahmad tak menganggap remeh Semen Padang, walau tim tuan rumah sedang dalam performa yang tak terlalu bagus. Menurutnya, setiap tim mempunyai momen untuk bangkit dari keterpurukan.
RD menambahkan, persiapan tim besutannya tidak lebih baik dari Semen Padang, mengingat mereka bertanding melawan Bhayangkara FC pada pertengahan pekan kemarin. Sedangkan Semen Padang memiliki waktu delapan hari untuk memulihkan kondisi.
Berikut perkiraan susunan pemain kedua tim:
Semen Padang: Teja Paku Alam; Shakurali Pulatov, Agung Prasetyo, Dedi Gusmawan, Muhammad Rifqi, Fridolin Yoku, Jose Sardon, Boaz Atururi, Irsyad Maulana, Dedi Hartono, Karl Max Bathelemy.
TR-Kabo: Angga Saputro; Andy Setyo Nugroho, Khurshed Beknazarov, Rifad Marasabessy, Abduh Lestaluhu, Ciro Alves, Manahati Lestusen, Osas Saha, Wawan Febriyanto, Louis Parfait, Loris Arnaud.
Prediksi Skor : Semen Padang 1-2 Tira Persikabo
Prediksi Skor : Semen Padang 1-2 Tira Persikabo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar